Jumat Curhat di Kelurahan Wailiang, Kapolres Sumba Barat Serap Aspirasi Warga dan Tawarkan Solusi Kamtibmas

Jumat Curhat di Kelurahan Wailiang, Kapolres Sumba Barat Serap Aspirasi Warga dan Tawarkan Solusi Kamtibmas

Polres Sumba Barat menggelar kegiatan Focus Group Discussion (FGD) dalam rangka program Jumat Curhat, pada Jumat (23/01/2026) pukul 08.30 WITA, bertempat di Aula Kelurahan Wailiang, Kecamatan Kota Waikabubak, Kabupaten Sumba Barat. Kegiatan ini mengusung tema “Pendekatan Pelayanan Polri melalui Jumat Curhat: Menerima Saran dan Masukan serta Solusi yang Diambil”.

 

 

Kegiatan Jumat Curhat dipimpin langsung oleh Kapolres Sumba Barat AKBP Yohanis Nisa Pewali, S.S., M.H., didampingi Kasat Binmas, Kasat Lantas, Kanit Bhabinkamtibmas, serta para Bhabinkamtibmas Polres Sumba Barat. Turut hadir Lurah Wailiang Matius Ubu Lele, S.E., perangkat kelurahan, tokoh masyarakat, dan warga Kelurahan Wailiang.

 

 

Kegiatan dibuka oleh Lurah Wailiang yang menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Polres Sumba Barat atas terselenggaranya Jumat Curhat di wilayahnya. Ia menilai kegiatan ini sebagai wadah strategis bagi masyarakat untuk menyampaikan curahan hati, masukan, serta permasalahan kamtibmas secara langsung kepada pihak kepolisian.

 

 

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Sumba Barat menyampaikan bahwa program Jumat Curhat merupakan agenda Polri untuk menyerap aspirasi masyarakat. Ia menegaskan komitmen Polres Sumba Barat untuk terus berkolaborasi dengan seluruh elemen masyarakat dalam menjaga stabilitas kamtibmas, membangun komunikasi, serta mencari solusi bersama atas setiap persoalan yang terjadi di tengah masyarakat.

 

 Kapolres juga mengajak warga untuk terus menjaga soliditas dan mendukung Polri demi terciptanya situasi yang aman dan kondusif.

Berbagai aspirasi disampaikan oleh warga, di antaranya harapan adanya imbauan jam malam, penanganan KDRT berulang, anak-anak bermain bola di jalan raya, penertiban miras, pelanggaran lalu lintas dan knalpot brong, hingga pendatang yang belum melapor ke pemerintah kelurahan.

 

Menanggapi hal tersebut, Kapolres Sumba Barat memberikan penjelasan dan solusi secara komprehensif, mulai dari peningkatan patroli malam, optimalisasi peran Bhabinkamtibmas, penegakan hukum lalu lintas, penertiban miras, pengaktifan kembali siskamling, hingga imbauan kewaspadaan terhadap judi online, pinjaman online, dan tindak pidana perdagangan orang.

 

 

Seluruh curahan hati dan masukan warga dijawab Kapolres Sumba Barat secara detail dan bijak, sehingga kegiatan Jumat Curhat berlangsung dengan aman, lancar, serta mendapatkan apresiasi dan respon positif dari masyarakat Kelurahan Wailiang.

 

 

 

 

Humas Polres Sumba Barat*