Meminimalisir Tindak Kejahatan, Operasi Sajam diMaksimalkan
 
                        Tribratanewssumbabarat.com – Polres Sumba Barat ; Untuk meminimalisir kejahatan yang terjadi diwilayah hukum Polres Sumba Barat, giat Operasi serta imbauan – imbauan terus ditingkatkan. Hari Sabtu tanggal 08 Juli 2017 Pukul 11.00 Wita Polsek Loura yang dipimpin oleh Kanit Lantas Ipda Lambertus Purnama bersama 9 (sembilan) personil melaksanakan Operasi Senjata Tajam (sajam) di Desa Weerena, Kabupaten Sumba Barat daya.
Tidak hanya melaksanakan Operasi Sajam, Polsek Loura juga mengimbau Masyarakat agar tidak membawa senjata tajam (parang) ditempat umum. Dalam Operasi tersebut, Polsek Loura mengamankan 9 (sembilan) bilah parang yang diamankan di Mapolsek Loura untuk dilakukan proses lebih lanjut. (humasressb.dok)
Penulis : Faris Budiono Editor : I Gede Eka P. Kumbara Publish : I Putu Pasek
 
                        
 Humas Polres Sumba Barat
                                    Humas Polres Sumba Barat                                 
                 
                 
                 
                 
                 
                 
                 
 
 
 
         
 
 
        




 
                             
 
                             
 
                             
 
                             
                             
                             
 
         
         
         
         
         
         
         
         
         
         
         
         
         
         
         
                                    
                                 
         
        