Polres Sumba Barat Laksanakan Program Polisi Belajar

Polres Sumba Barat Laksanakan Program Polisi Belajar
Polres Sumba Barat Melaksanakan Program Polisi Belajar yang dipimpin oleh Kabag SDM Polres Sumba Barat

Tribratanewssumbabarat.com ; Untuk membentuk Polri yang profesional dan modern, Polri melaksanakan berbagai Pelatihan dengan masing - masing fungsi Kepolisian. 


Kali ini Polri hadir dengan Program Polisi Belajar. Program Polisi belajar ini bertujuan untuk membentuk Sumber daya manusia yang unggul, berkualitas dan profesional dalam menjalankan tugas – tugas kepolisian dan permasalahan di tengah masyarakat. 


Hari ini Rabu tanggal 10 Mei 2023, yang bertempat di Aula Polres Sumba Barat, dilaksanakan kegiatan Polisi Belajar. AKP Ngakan Darmawan sebagai Kabag SDM memberikan berbagai materi dalam hal membangun personel Polri yang Presisi. 


Kegiatan tersebut berlangsung salama 2 jam yang dihadiri oleh personel Polres Sumba Barat dan jajaran. Dalam kegiatan tersebut, AKP Ngakan mengajak seluruh personel agar tetap menjaga citra Kepolisian serta mengedepankan profesionalisme dalan pelaksanaan tugas. 


Diakhir kegiatan tersebut, AKP Ngakan memberikan kesempatan untuk sesi tanya jawab sebagai bentuk diskusi terkait dengan persoalan - persoalan yang terjadi ditengah masyarakat. 


Sebagai anggota Polri, tetap menjunjung tinggi kedisiplinan dan soliditas serta selalu menjalani tugas sesuai prosedur yang berlaku sehingga terwujudnya Polri yang Presisi. 


Penulis : Jamet.
Penulis : Mondy.
Editor  : Kumbara.
Editor  : Kris J.
Penanggung Jawab : Ben7.