Sambang Warga Di Rumah, Kapolsek Lamboya Sosialisasikan Protokol Kesehatan

Sambang Warga Di Rumah, Kapolsek Lamboya Sosialisasikan Protokol Kesehatan
Sambang Warga Di Rumah, Kapolsek Lamboya Sosialisasikan Protokol Kesehatan

Tribratanewssumbabarat.com ~ Dalam upaya mengantisipasi gangguan kamtibmas dan memberikan rasa aman serta nyaman kepada warga masyarakat dan melakukan sosialisasi protokol kesehatan dalam tatanan adaptasi kebiasaan baru dalam memutuskan mata rantai covid-19, Kapolsek Lamboya I Ketut Alit Y. Gandhi di dampingi Waka Polsek Lamboya IPDA I Made Budiarta dan 1 personel Bhabinkamtibmas Bripda Dewa melakukan sambang warga di Desa Kabukarudi, Kecamatan Lamboya, Kabupaten Sumba Barat. Kamis (22/04/2021). 

 

Dalam sambang desa Kapolsek Lamboya menyempatkan diri untuk menjumpai warga yang sedang duduk di rumah, sekaligus menyampaikan pesan-pesan serta himbauan kamtibmas kepada warga dan sosialisasi tentang protokol kesehatan di masa pandemi covid-19.

“Di himbau kepada warga untuk lebih meningkatkan kewaspadaan dan kepekaannya terhadap situasi perkembangan di lingkungan khususnya di Desa Kabukarudi, apabila ada seseorang yang mencurigakan untuk tidak ragu melapor ke pihak Kepolisian dan di ingatkan kepada warga agar tetap ikuti anjuran pemerintah pusat untuk tetap terapkan protokol kesehatan dengan tetap gunakan masker saat berkativitas di luar rumah, mencuci tangan, menjaga jarak dan hindari kerumunana massa “ ujar IPDA I Ketut Alit Gandhi.

 


Pelaksanaan kegiatan sambang desa yang di lakukan Kapolsek bersama anggotanya bertujuan untuk mengantisipasi tindak kriminal dan selain itu juga dapat berbagi informasi serta memberikan pesan -pesan kamtibmas kepada perangkat desa agar dapat menyampaikan kepada warga di desanya agar bersama–sama menjaga keamanan dan ketertiban.

 

Sementara itu Kapolres Sumba Barat AKBP FX Irwan Arianto S.I.K., M.H ketika dikonfirmasi di tempat terpisah mengapresiasi sambang langsung ke rumah warga yang di lakukan kapolsek Lamboya bersama anggotanya, dan kapolres berharap agar kegiatan seperti ini rutin di lakukan oleh seluruh anggota bhabinkamtibmas yang ada di polsek lamboya untuk selalu mensosialisasikan tentang pencegahan covid 19 agar masyarakat wilayah hukum Polsek Lamboyaterbebas dari virus corona. ” Tutup Kapolres Sumba Barat.

 

 

C41